Logitech: Periferal Komputer yang Dibuat dari Bahan Daur Ulang
Logitech International, perusahaan desain pemenang penghargaan dan pembuat produk-produk periferal cloud, hari ini mengumumkan komitmennya untuk menggabungkan plastik daur ulang pasca-konsumen (PCR) ke dalam produk-produknya dalam skala besar dalam upaya mengurangi dampak karbon dan meningkatkan sirkularitas produk konsumen. Dalam waktu kurang dari satu tahun, portofolio produk terbesar Perusahaan akan menyertakan PCR pada lebih dari 50 persen mouse dan keyboard-nya dan akan memberikan transparansi penuh mengenai jumlah PCR pada setiap produk untuk mendorong inovasi industri dan adopsi plastik daur ulang yang lebih besar.